Friday, April 2, 2010

Kailan Pulak


Ini aku dapat dari laman web tentang tanaman kailan

UPAYA PENINGKATAN PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KAILAN ( Brassica oleraceae var. acephala ) DENGAN PENGATURAN POPULASI TANAMAN PADA SISTEM HIDROPONIK TIPE NFT ( Nutrient Film Technique )


Kailan (Brassica oleraceae var. acephala) mempunyai nilai ekonomis tinggi dan prospektif untuk permintaan yang tinggi dari supermarket, hotel dan restoran tetapi belum diimbangi dengan produksi.

Sistem budidaya hidroponik tipe NFT (Nutrient Film Technique) sangat tepat digunakan untuk meningkatkan produksi sayuran Kailan. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mempelajari pengaruh jarak tanam dan jumlah tanaman per lubang tanam pada pertumbuhan dan hasil tanaman Kailan pada budidaya sistem hidroponik tipe NFT.

Penelitian dilaksanakan di greenhouse Kusuma Agrowisata, Batu, sejak Juli sampai Agustus 2003. Sembilan perlakuan dengan jarak tanam (10x10, 10x15 dan 10x20 cm.) dan jumlah tanaman per lubang tanam (1, 2 dan 3 tanaman) yang disusun menggunakan Rancangan Acak Kelompok Sederhana, diulang 4 kali.

Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa :

  • Perbedaan jarak tanam dan jumlah tanaman per lubang tanam memberikan pengaruh yang berbeda pada pertumbuhan dan hasil tanaman Kailan.

  • Perlakuan l tanaman per lubang tanam dengan jarak tanam 10x15 cm mempunyai hasil pertanaman tertinggi pada bobot segar tanaman adalah 107,72 g dan jumlah daun 9,69 helai

  • sedangkan pada perlakuan 1 tanaman per lubang tanam dengan jarak 10x20 cm mempunyai bobot kering 5,68 g

  • perlakuan 2 dan 3 tanaman per lubang tanam dengan jarak tanam 10x10 cm mempunyai hasil panen per luasan (m2) yang lebih besar jika dibandingkan dengan perlakuan yang lainnya adalah 11.828,00 g dan 12.932,67 g.


No comments:

Post a Comment